Pages

Jumat, 11 Juni 2010

Akses World Cup di PC

Menjelang hingga berlangsungnya Piala Dunia, situs-situs berita online akan ramai-ramai melaporkan berita terbaru mengenai sepak bola. Namun, di antara sekian banyak situs berita online, kamu juga akan menemukan banyak situs atau portal berita yang mengkhusukannya dirinya sebagai sumer informasi komputer tentang sepak bola, khusunya Piala Dunia.

Fifa sendiri sebagai lembaga penyelenggara World Cup telah menyediakan portal berita yang menyuguhkan bahasan khusus mengenai perhebatan akbar ini. Kantor berita olahraga seperti ESPN juga layak disamping untuk menambah wawasan.

Portal berita yang bagus biasanyayang bagus biasanya tidak hanya menyediakan berita yang melimpah dan up to date, tapi juga menyediakan fasilitas pendukung lainnya seperti live score dan cuplikan video pertandingan.

Enggak mau ketinggalan berita terkini tentang kiprah tim favourite kamu ? Inilah beberapa situs web yang bisa memantau pertandingan di FIFA WORLD CUP:

1. FIFA
situs web: www.fifa.com
mobile: http://m.fifa.com



Uploaded with ImageShack.us


Badan pengelola persepakbolaan dunia ini menyediakan wahana khusus untuk memantau getaran sepak bola di Afrika Selatan. Tidak hanya berita dan perkembangan terbaru mengenai kompetisi Piala Dunia 2010. , tapi juga informasi detail mengenai tim-tim yang berlaga disana. Untuk mengetahui detail mengenai suatu tim negara, kamu tinggal mengklik namanyadi menu "Groups". Setelah itu kamu bisa mengakses profil, jadwal pertandingan, foto, dan berita terkait mengenai tim tersebut. Selain itu, ada juga tabel hasil pertandingan dari tim tersebut di groupnya. Serunya lagi, info prediksi dan peluang tim juga tak luput disediakan. Pada "Head-to-head", kamu bisa membandingkan kekuatan tim dengan lawan pilihan yang kamu pilih dari menu. Info kekuatan lewat pertandingan dengan lawan tersebut akan didasarkan pada hasil pertemuan kedua tim di laga sebelumnya. Ingin membuat komentar untuk tim atau melihat info rinci mengenai personel tim? Fasilitas tersebut juga bisa dilihat disini.

2. Goal.com
situs web: www.goal.com
Mobile: http://m.goal.com



Uploaded with ImageShack.us

Situs web ini menyediakan versi Bahsa Indonesia, lho. Di sini, kamu bisa memantau berita tentang boladari semua liga sepak bola beken yang ada di dunia, termasuk gelaran FIFA World Cup. Untuk World Cupsendiri,banyak fitur yang disediakan oleh Goal.com, salah satunya adlah online widget tentang Piala Dunia. Informasi yang disediakan cukup komplet, mulai dari berita umum tentang World Cup, jadwal dan hasil pertandingan, info posisi di klasemen, info top scorer yang ter-update, hingga agenda-agenda lainnya yang terkait dengan Piala Dunia. Serunya lagi, informasi mengenai sejarah Piala Dunia, panduan perihal kota dan stadion tempat tempat diselenggarakannya pertandingan, sampai informasi setiappersonel tim terpapar dengan lengkap. Ada bagian yang bisa kamu gunakan untuk melihat foto-foto hasil pertandingan. Fasilitas live score pun ada di sini, memungkinkan kamu memantau hasil pertandingan dari menit ke menit. Oh ya, di luar Piala Dunia, kamu dapat pulau memantau pertandingan sepak bola di liga-liga sepak bola, termasuk Indonesia.

3 ESPN
Situs web http://soccernet.espn.go.com/world-cup
mobile: http://m.espn.go.com

Tidak ketinggalan situs milik kantor berita olahraga olah raga ESPN yang juga melengkapi portal beritanya dengan sajian khusus untuk Piala Dunia. Portal yang menyediakan fasilitas penghitung mundur menuju ajang World Cup 2010ini mirip dengan dua situs sebelumnya.Fasilitas yang disediakan meliputi jadwal pertandingan, live score, info detail mengenai tim yang bertanding beserta pemainnya, hingga info venue yang dipakai.
Tak melulu soalinfo pertandingan, situs web ini juga menyediakan aneka game yang terkait dengan Piala Dunia. Sebut saja "Soccernet Bracket Predictor" untuk memprediksi tim yang akan menjadi juara, "Soccer Pick'em", hingga "Soccernet World Fantasy" yang menawarkan permainan online. Portal yang menyediakan pages di Facebook ini (di alamat http://www.facebook.com/ESPNSoccernet) juga memiliki fasilitas blog yang diisi oleh sejumlah koresponden di Piala Dunia yang mengikuti pergerakan dari setiap tim. Hasilnya? Skor kompetisi dapat terpantau dan dapat diinformasikan secara detail dan riil. Galeri foto pertandingan juga tak luput disediakan.

sumber: Tabloid PC Plus edisi 361

0 komentar:

Posting Komentar